DE

Demokrasi

Filsafat Politik

Pernahkah terlintas di benak Anda akan sebuah pertanyaan, “Apa yang menjadi dasar dari terbentuknya suatu lembaga yang disebut sebagai ‘pemerintah’?” Lembaga yang digerakkan oleh segelintir orang untuk mengatur banyak orang lainnya yang lumrah disebut sebagai “masyarakat”.

Anda bukanlah satu-satunya orang berpikir akan pertanyaan tersebut. Melalui kerangka berpikir filosofis, banyak filusuf sebelum kita juga yang telah merenungkan arti dari kata “pemerintah”, relasi dan fungsinya dengan masyarakat. Dari proses berpikir itu pula, muncul berbagai teori terkait bagaimana pola pemerintahan yang ideal. Keseluruhan proses berpikir tersebut dapat dibahas dalam suatu disiplin ilmu yang lumrah disebut sebagai “filsafat politik”.

Mungkin beberapa orang menganggap remeh fungsi filsafat politik dalam keseharian kita, dan bahkan cenderung enggan untuk mempertanyakan atau menyampaikan gagasan-gagasan yang bersifat kritis terkait situasi politik yang kita alami. Namun, ada hal-hal mendasar hingga bersifat aplikatif di kehidupan kita yang sangat dipengaruhi oleh cara berpikir filosofis para pemangku kepentingan di negara kita. Pada akhirnya pemikirian-pemikiran tersebut akan diartikulasikan dalam berbagai kebijakan yang tentunya berpengaruh pada kehidupan kita. Satu contoh, bagaimana pola berpikir pemerintah terhadap pajak akan menentukan besar kecilnya nominal yang mereka pungut dan bahkan sektor mana saja yang mereka berhak ambil hingga apa yang mereka berikan dari hasil pajak tersebut apakah akan adil dan bermanfaat bagi kita semua.

Atau yang paling mendasar dan penting terkait bagaimana pemerintah–melalui ragam proses politik–mengartikulasikan pemenuhan dan perlindungan hak dan kebebasan masyarakatnya melalui produk-produk hukum yang dibuat.

Politik yang dinamis dari baik atau ideal menjadi tidak baik atau buruk, membutuhkan evaluasi yang terus menerus dilakukan, karena sejatinya politik merupakan sebuah alat untuk mengupayakan terciptanya keadilan dan tercapainya kesejahteraan. Hadirnya filsafat politik menjadi jalan untuk menagih, mempertanyakan hingga mengevalusi segala hal yang berkaitan dengan proses pemerintahan yang mempengaruhi kehidupan kita semua.

Semoga buku Filsafat Politik karya Jason Brennan ini dapat mengantarkan Anda kepada pemahaman mendasar mengenai filsafat politik itu sendiri dan pentingnya nilai-nilai kebebasan, hak dan keadilan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Penerbitan buku merupakan hasil kerjasama antara FNF Indonesia dengan Institut Demokrasi dan Kesejahteraan Sosial (Indeks) dan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

Selamat membaca.